Skip to main content

Posts

Showing posts with the label poligami

Berhadapan dengan Sunnah Rasul

Jika ada sunnah Rasul yang enak-enak, kita semangat banget mengkampanyekan bahkan merayakannya. Misalnya sunnah Rasul saat malam Jumat atau poligami, meskipun kadar kesunnahan dua hal ini masih diperdebatkan di kalangan ulama. Di sini, perdebatan dalil dan argumen yang sengit di kalangan ulama seolah sepi bagi kita orang awam ini. Sebaliknya, saat berhadapan dengan sunnah Rasul yang agak berat, ya kita juga berat menjalaninya. Misalnya puasa Daud, qiyamul layl, sedekah, dsb. Bahkan terhadap sunnah-sunnah tertentu, kita pun mengungkit-ungkit dalilnya agar (salah satunya) bisa dapat yang ringan. Misalnya puasa Rajab atau 20 rekaat salat tarawih. Seorang teman pernah menulis begini: "Betul bahwa poligami itu dalam beberapa sisi ada unsur sunnah Rasul, tetapi menjaga hati istri dan anak adalah kewajiban seperti halnya menjaga keutuhan rumah tangga." katanya. Di sini kadang saya merasa kita berlaku tidak adil pada Rasul. Maafkan kami ya, Rasul. Untungn

Dakwah dan Budaya Pop

Membincang dunia dakwah kontemporer tak akan pernah sempurna tanpa kita membincang kelindan ideologi dan pergulatan identitas dalam kebudayaan mutakhir di Indonesia. Dalam lanskap modernitas dan bahkan post-modernisme, kebudayaan Indonesia beberapa dekade belakangan ini tak bisa dilepaskan dari budaya populer. Dalam pandangan seperti ini, membincang dakwah tak akan lengkap tanpa membincang kaitannya dengan budaya populer. Budaya populer yang dibahas dalam tulisan ini hanya akan dikerucutkan dalam pemaknaan bahwa budaya tersebut diproduksi secara massal oleh industri untuk dikonsumsi secara massal juga oleh masyarakat. Dalam konsumsi ini, dibutuhkan media yang digunakan untuk menyajikan produk budaya kepada konsumen. Sehingga, pembahasaan kali ini tentu akan fokus pada objek media massa dalam sikapnya terkait agenda dakwah Islam, dan juga program acara mereka. Logika Media Televisi nyaris tak bisa dilepaskan dari masyarakat kita. Kotak bercahaya itu seakan jauh lebih akrab dengan kit

Menggugat keadilan dalam poligami

DALAM perkawinan kebahagiaan adalah tujuan utama. Namun, kata pepatah, jalan tak selamanya bertabur bunga. Ada kalanya bertabur kerikil tajam, duri di jalan. Salah satu problem yang kadang dihadapi adalah belum adanya keturunan. Dunia terasa hambar. Karena anak tak sekedar calon penerus gen. Ia adalah cahaya dan perekat keluarga. Sebuah artikel anonim yang penulis temukan di mesin Google menuturkan. "Bila sang buah hati belum hadir, cintailah pasanganmu 100 persen". Ini teorinya. Tapi, boleh jadi hasrat menimang putera jauh lebih hebat. Hingga tak jarang, biduk keluarga retak dan terancam kelangsungannya. Problem ini menjadi salah satu dari tiga alasan pengadilan membuka pintu poligami dalam UU No. 1/1971 tentang Perkawinan (UUP) pasal 4 ayat (2). Problem lain adalah istri tidak dapat menjalankan kewajiban; dan istri mendapat cacat badan atau penyakit lain yang tidak bisa disembuhkan. Poligami ini demi keutuhan rumah tangga. Syarat adil Seorang lelaki yang hendak mengajuka